Selamat datang di MTs Almaarif 01 Singosari. Visi : Terbentuknya Insan Yang Beriman, Betaqwa, Berilmu, Berakhlak Karimah, Cerdas dan Terampil, Serta Cinta Tanah Air dengan landasan ajaran Ahli Sunnah Waljamaah An Nahdliyah
mySchool | Pengumuman
MTs Almaarif 01 Singosari
Jl. Masjid No 33 Singosari Malang
ig : @mtsalmaarif01singosari
Telp. 0341 458355
Web: http://www.mtsalmaarif01-sgs.com
Email: [email protected]
kontak kami

YM Online Chat

Web Statistik
Kunjungan hari ini : 6 users
Pengunjung online : 1 users
Total Kunjungan : 128714 users


Selamat Datang di MTs Almaarif 01 Singosari,
baca selengkapnya
Frame Matsama 2019
Dikirim: 16 July 2019

silahkan download http://www.mtsalmaarif01-sgs.com/uploadbank/media/media-2019-07-16-FRAME-MATSAMA-2-copy.png

Info Kegiatan Matsama MTs Almaarif 01 Singosari Tahun 2019/2020
Dikirim: 11 July 2019

Selamat datang peserta didik baru Madrasah Tsanawiyah Almaarif 01 Singosari Tahun Pelajaran 2019/2020. Selamat bagi kalian yang telah lolos dalam seleksi penerimaan peserta didik baru. Kami sangat bangga dapat menjadikan kalian bagian dari keluarga besar MTS Almaarif 01 Singosari.

Sebelum mengikuti kegiatan pembelajaran reguler, peserta didik baru diwajibkan mengikuti kegiatan Matsama. Matsama (Masa Ta'aruf Siswa Madrasah) sebagai program pengenalan lingkungan madrasah bagi peserta didik baru di Mts Almaarif 01 Singosari akan dilaksanakan mulai tanggal 15 Juli 2019 s/d 20 Juli 2019 Pukul 07.00 WIB bertempat di MTs Almaarif 01 Singosari, Singosari-Kabupaten Malang. Kegiatan Matsama ini wajib diikuti oleh seluruh peserta didik baru. Berkaitan dengan kegiatan tersebut, ketentuan seragam untuk hari pertama Matsama (Senin 15 Juli 2019) adalah memakai seragam warna hijau (seragam lembaga) sedangkan untuk hari-hari berikutnya akan diumumkan oleh panitia Matsama. Pembagian kelas Matsama bisa dilihat di papan pengumuman pada hari Senin 15 Juli 2019 sebelum pelaksanaan kegiatan.

Informasi lebih lanjut bisa cek di akun Instagram MTs Almaarif 01 Singosari (@mtsalmaarif01singosari)

Kepala Kemenag Kabupaten Ajak Menjemput Tantangan
Dikirim: 11 July 2019

Di era yang serba digital ini, ketika semua informasi yang ingin kita dapat dengan hanya menggerakkan jari-jemari kita saja pada layar gadget atau laptop dengan mudah. Ternyata fenomena ini juga menjadi tantangan bagi lembaga pendidikan, khususnya madrasah. Bagaimana tidak, pada bermacam-macam akun media sosial atau media internet lainnya, disana bertebaran informasi-informasi yang ingin disampaikan oleh lembaga ataupun bidang usaha. Lembaga pendidikan misalnya, mulai dari informasi PPDB, prestasi, foto kegiatan dan lain sebagainya, semua berlomba-lomba menebarkan apa yang mereka punya untuk dapat ditengok masyarakat yang lebih luas. Pada penutupan rapat kerja (raker) pimpinan, pendidik dan tenaga kependidikan MTs Almaarif 01 Singosari, Bapak Dr. H. Musta’in selaku kepala kantor kementerian agama Kabupaten Malang menyampaikan “Setiap awal tahun ajaran baru seperti ini, harus selalu ada perubahan dari tahun sebelumnya, dimulai dari perangkat pembelajarannya, cara mengajarnya, pelayanan pada siswa dan orang tuanya. Setiap kita melakukan perubahan selalu ada tantangan, dan tantangan itu harus segera kita jemput. Bukan menunggu tantangan itu datang.” Kata beliau pada penutupan raker siang itu.

index berita